Penderita Jantung? Sebaiknya Konsumsi Makanan Ini!
Memerhatikan pola makan dan melihat kandungan yang tersimpan di dalam makanan tersebut sangatlah penting, terutama bagi penderita jantung. Pasalnya, dengan mengonsumsi makanan sehat dapat membantu proses pemulihan jadi lebih efektif, mengurangi munculnya serangan jantung, dan berbagai komplikasi yang menyertainya. Selain makanan, rutin melakukan pemeriksaan di Cardiac Center Jakarta juga disarankan untuk mempercepat proses pemulihan sakit jantung yang diderita.
Lantas, makanan sehat mana sajakah yang sebaiknya dikonsumsi oleh penderita jantung? Yuk, cek selengkapnya dalam kelanjutan artikel ini!
Sayuran Hijau
Sayuran hijau seperti sawi hijau, asparagus, pak choy, kangkung, brokoli, dan lain sebagainya sangat disarankan untuk dikonsumsi penderita jantung. Hal ini karena selain menyehatkan sayuran hijau ini juga menyimpan berbagai kandungan nutrisi yang dapat menyehatkan jantung. Beberapa nutrisinya seperti serat, vitamin E, kalsium, kalium, asam folat, dan vitamin C.
Oatmeal
Penderita jantung sebaiknya membatasi konsumsi makanan yang tinggi kolesterol karena dapat memperparah kondisinya. Sebagai pilihannya, maka bisa mengonsumsi oatmeal untuk camilan sehari-hari. Di dalam oatmeal sendiri terdapat berbagai kandungan nutrisi, misalnya antioksidan, anti-radang, serat, dan sebagainya sehingga dapat menurunkan kadar kolesterol di tubuh. Selain itu, kandungan tersebut dapat mencegah penumpukan dan pembentukan plak sehingga pembuluh arteri tetap sehat.
Ikan Tuna dan Salmon
Kedua jenis ikan ini mengandung omega-3 dan asam lemak. Kandungan ini dapat membantu menyehatkan tubuh karena mengurangi peradangan, terutama di bagian pembuluh darah di sekitar jantung. Selain itu, kandungan pada ikan tuna dan ikan salmon juga dapat mengatur detak jantung, mengurangi pembekuan darah, trigliserida, dan tekanan darah. Untuk konsumsi kedua ikan ini sebaiknya 150 gram dalam seminggu.
Alpukat
Mengonsumsi buah alpukat juga bagus untuk penderita jantung, lho. Hal ini karena di dalam buah alpukat tersimpan senyawa lipofilik seperti asam lemak tidak jenuh tunggal, squalene, karotenoid, fitosterol, polifenol, dan vitamin E. Semua senyawa ini dapat larut di dalam lemak dan juga dapat menurunkan kadar kolesterol di tubuh sehingga dapat mencegah terjadinya penumpukan plak penyebab penyakit jantung.
Selain beberapa makanan di atas, makanan lain yang baik untuk dikonsumsi oleh penderita jantung adalah tomat, yoghurt, tahu, buah beri, apel, anggur, kacang, dan makanan sehat lainnya. Yuk, konsumsi makanannya supaya dapat mencegah serangan jantung mendadak dan sebagainya.